Minggu, 04 Juni 2023
14 Dzul Qa'dah 1444

Keluarga, Alasan Witan Sulaeman Tinggalkan Eropa dan Gabung Persija

Rabu, 01 Feb 2023 - 14:19 WIB
Penulis : Ivan Setyadhi
Keluarga, Alasan Witan Sulaeman Tinggalkan Eropa dan Gabung Persija
Selebrasi pemain Timnas Indonesia Witan Sulaiman usai mencetak gol ke 2 bagi Timnas Indonesia saat pertandingan melawan Timnas Kamboja dalam pertandingan Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK), Senayan, Jakarta, Jumat (23/12/2022). (Foto: Inilah.com/Didik Setiawan).

Klub Slovakia AS Trencin, membeberkan alasan tak memperpanjang kerjasama dengan winger Timnas Indonesia Witan Sulaeman.

Dalam penjelasannya, AS Trencin menyebut alasan Witan kembali ke Indonesia dan memilih bergabung dengan Persija Jakarta adalah keluarga.

“Witan telah memperlihatkan kemajuan permainan selama beberapa bulan terakhir. Setelah kembali dari agenda tim nasional, dia datang dengan persiapan yang baik, tetapi juga dengan permintaan agar kami melepaskannya karena alasan keluarga,” kata Direktur teknik AS Trencin, Andrej Zacik dikutip laman resmi klub.

“Kami memutuskan untuk bertemu dengannya. Kami juga berterima kasih atas pendekatannya dan berharap dia lebih sukses,” sambung Zacik.

Baca juga
Polisi Buru Pelaku Pelemparan Batu ke Bus Timnas Thailand

Witan memutuskan menyelesaikan petualangannya di eropa dan bergabung dengan Persija Jakarta dengan durasi kontrak 3,5 tahun.

Witan sempat mencicipi atmosfer sepak bola eropa, tepatnya di Liga Serbia bersama FK Radnik Surdulica meski hanya bermain dalam dua pertandingan dan mengantongi 71 menit bermain.

Setelahnya, pemain kelahiran Palu ini mengikuti jejak Egy Maulana Vikri bergabung ke klub Polandia, Lechia Gdansk.

Namun baru setengah musim berjalan dan belum sempat tampil, Witan dipinjamkan ke klub asal Slovakia, FK Senica.

Catatan Witan di FK Senica pun menonjol. Ia tampil membela klubnya sebanyak 12 kali, mencetak empat gol, dan satu assist.

Baca juga
Soroti Pelemparan Bus Thailand, Shin Tae-yong: Tolong Jangan Seperti Itu

Usai dari masa peminjamannya di FK Senica pada 11 Mei 2022, Witan pindah ke klub Slovakia lainnya, yaitu AS Trencin.

Selama di AS Trencin, Witan bermain sebanyak 14 kali, dengan catatan empat gol dalam 458 menit bermain.

Tinggalkan Komentar